Kamis, 23 Februari 2012

Catatan medis Houston diperiksa

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Pihak berwajib di Los Angeles, California, AS, mengeluarkan surat perintah, Rabu (15/2/2012), untuk membuka catatan medis Whitney Houston dan rekaman resep obat-obatan yang pernah ia terima.
Ini adalah protokol standar untuk mengetahui siapa saja dokter yang pernah merawat mendiang dan masalah kesehatan apa saja yang pernah dikeluhkan yang bersangkutan. Kami selalu melakukan itu jika ditemukan obat-obatan atau alkohol di lokasi kematian
Sementara di Newark, New Jersey, persiapan pemakaman penyanyi populer tersebut terus dilakukan setelah pihak keluarga mengizinkan upacara pemakaman Houston diliput oleh satu media untuk kemudian disiarkan secara langsung melalui internet.
Pihak Departemen Koroner Los Angeles mengatakan, surat perintah pembukaan catatan medis tersebut adalah prosedur standar untuk menyelidiki kematian yang dianggap tak wajar, seperti karena kecelakaan lalu lintas, bunuh diri, atau meninggal mendadak, seperti yang dialami Houston.
”Ini adalah protokol standar untuk mengetahui siapa saja dokter yang pernah merawat mendiang dan masalah kesehatan apa saja yang pernah dikeluhkan yang bersangkutan. Kami selalu melakukan itu jika ditemukan obat-obatan atau alkohol di lokasi kematian,” tutur Letnan Fred Corral dari Departemen Koroner Los Angeles.
Houston ditemukan dalam kondisi tenggelam di bak rendam di kamarnya di Hotel Beverly Hilton, Beverly Hills, Los Angeles barat, Sabtu sore pekan lalu. Petugas koroner menyatakan menemukan beberapa botol obat yang diresepkan dokter di kamar itu.
Salah satu dugaan pemicu kematian Houston adalah efek dari meminum obat resep dan alkohol dalam waktu bersamaan. Menurut pakar toksikologi dari Universitas Florida, Bruce Goldberger, bahkan dalam jumlah kecil sekali pun, obat resep yang dicampur alkohol bisa membuat orang tak sadar dan tak berdaya menolong dirinya sendiri saat tenggelam di bak rendam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar